Menu Close

Kapolsek Kebonangung Operasi Yustisi Masker Di Desa Sarimulyo

Polres Demak News – Untuk mendisiplinkan masyarakat wilayah Kecamatan Kebonagung sebagai implementasi pelaksanaan Era Adaptasi Kebiasaan Hidup Baru guna mencegah penularan Covid19 Kapolsek Kebonagang bersama Anggota, Kesbangpolinmas, Dindukcapil dan segenap team melaksanakan kegiatan Pendisiplinan masyarakat di desa di desa Sarimulyo kecamatan Kebonangung kabupaten Demak pada hari Selasa 13/10/2020.
Team gabunga dipimpin Kapolsek Kebonagang AKP Bambang Uwarno SH. beserta Wakaposek, Kasi Humas, Kanit Provost, Bhabinkamtibmas, Kesbangpolinmas, Dindukcapil dan segenap team secara runtut mereka menyampaikan kepada masyarakat yang ada di desa Sarimulyo kecamatan Kebonangung kabupaten Demak ketika melaksanakan Operasi Yustisi Masker, kita semua turut prihatin dengan maraknya penyebaran virus Covid19, sebagai bentuk pelayanan kepada warga masyarakat, maka kita anggota Polsek Kebonagung BersamaTeam melakukan patroli dialogis dan sambang kepada warga untuk menyampaikan himbauan dan pesan perihal cegah pandemi Covid19, sebagaimana tertuang dalam Protap Pemerintah yaitu Instruksi presiden no. 6 tahun 2020, Instruksi Mendagri no. 4 tahun 2020 dan Perbup Demak no. 45 tahun 2020 untuk mengatasi dan mencegah penyebaran COVID19 di negara Republik Indonesia pada umumnya dan wilayah Kabupaten Demak serta di wilayah Kecamatan Kebonagung pada khususnya.
Dalam kegiatan tersebut Kapolsek Kebonagung bersama Team menekankan supaya warga menunda berpergian ke tempat keramaian apabila tidak betul-betul penting. Lebih baik di rumah saja berkumpul dengan keluarga untuk mengantisipasi jangan sampai tertular/terpapar Virus.
Selain itu Petugas juga menyampaikan pesan Kamtibmas, serta selalu menjaga kebersihan, kesehatan, memakai masker, jaga jarak aman minimal satu meter, rajin cuci tangan dengan sabun/anti septik serta selalu menjaga keamanan lingkungan di sekitarnya.
Bagi masyarakat yang kedapatan tidak memakai masker mereka mendapatkan tindakan disiplin ringan berupa push up, menyapu, menghafal surat – surat pendek dari Kitab Suci Alquran, menghafal Pancasila dan UUD 1945.
Dikesempatan terpisah Kapolsek Kebonagung AKP Bambang Uwarno SH. menyampaikan, “Kita harus selalu menaati apa yang menjadi keputusan pemerintah perihal pandemi COVID19, seperti jaga jarak, cuci tangan dengan sabun, pakai masker dan sosial distancing karena itu hal yang terbaik untuk seluruh masyarakat guna mencegah penyebaran Covid19”, tandas Kapolsek.
Sumber :
Humas Polsek Kebonagung

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *